Senin, 10 Oktober 2011

Bank Jambi Jadi Tuan Rumah Panen Rejeki BPD Periode XXII

Jakarta, Pelita
Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) melalui Komite Pelaksanaan Undian (KPU) Simpeda, kembali akan menggelar acara Panen Rejeki BPD.

Panen Rejeki BPD merupakan perhelatan akbar yang melibatkan BPD seluruh Indonesia dan digelar guna menyapa para nasabah setianya dari Sabang-Merauke.

Kali ini yang menjadi tuan rumah Panen rejeki BPD (Penarikan Undian Nasional Tabungan Simpeda) Periode I tahun ke XXII-2011 adalah Bank Jambi.

"Besarnya hadiah undian Panen Rejeki BPD total Rp6 miliar per tahun atau Rp3 miliar per periode (enam bulan sekali) yang akan dimenangkan sebanyak 584 penabung," kata Ketua Komite Pelaksana Undian Simpeda Asbanda Nazwar Nazir yang juga selaku Direktur Eksekutif Asbanda di Jakarta, kemarin.

Nazwar menjelaskan, program customer rewards berupa Undian Nasional Tabungan Simpeda yang telah dilakukan sejak April 1990, selain diselenggarakan secara nasional, beberapa Bank Pembangunan Daerah (BPD) juga menggelar Undian Lokal Tabungan Simpeda dengan hadiah beragam, mulai dari mobil mewah, uang tunai dan ragam jenis hadiah lainnya dengan total miliaran rupiah.

Undian Lokal Tabungan Simpeda oleh masing-masing BPD ini untuk lebih mendekatkan diri dengan nasabah serta memberikan apresiasi pada nasabah loyal Tabungan Simpeda di daerahnya.

Untuk dapat menikmati program undian ini pun sangat mudah, dengan membuka Tabungan Simpeda dan saldo minimal Rp50.000 sudah berpeluang untuk mengikuti program ini.

Perkembangan Tabungan Simpeda terus meningkat. Hingga akhir Juni 2011 jumlah nasabah tabungan Simpeda mencapai 5,150,758 penabung meningkat 5,19 persen dibanding periode Juni 2010 sebesar 4,896,450 penabung.

Nominal Tabungan Simpeda hingga akhir Juni 2011 sebesar Rp20,929 triliun atau meningkat 16,09 persen, dari periode Juni 2010 sebesar Rp18,028 triliun. (cr-1)


Source:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar